Tiga Hal yang Membuat Bahagia
“Tuliskan tiga hal yang membuat bapak dan ibu bahagia dalam hidup!” bunyi salah satu sesi brainstorming dalam acara lokakarya yang saya ikuti beberapa bulan lalu. Hampir semua peserta yang terdiri dari bapak-bapak dan ibu-ibu dengan usia 40 tahun ke atas menjawab uang banyak, makan enak, dan suami tampan atau istri cantik sebagai tiga hal yang membuat mereka bahagia dalam hidup. Walaupun bukan peserta, tangan saya sungguh gatal untuk coret-coret kertas ingin ikut menjawab. And here’s mine. 1. A house full of books Ah, bagian ini tidak perlu saya jelaskan. Selama rumah saya penuh dengan buku, I’m surely happy. Life goals! 2. Good relationships Sebuah studi yang dilakukan oleh Robert Waldinger dan tim tentang rahasia hidup bahagia amat menyentuh saya. Waldinger mencari tahu apa yang membuat hidup responden bahagia, apa yang membuat mereka senantiasa hidup sehat dan senang hingga lanjut usia, dan apa tujuan hidup yang p...